Bantul (NewsFlash-RI) Pemberitaan dari para wartawan di media massa maupun media elektronik yang sifatnya berimbang dapat mencerdaskan masyarakat, namun pemberitaan yang dibuat tanpa adanya keberimbangan dapat membuat situasi di masyarakat menjadi tidak kondusif, dengan demikian wartawan memiliki peran penting dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.
Paguyuban jurnalis Bantul yang tergabung dalam Forum Pewarta Bantul mengadakan pertemuan di Warung Omah Sawah, Dusun Tembi, Timbulharjo, Sewon, Bantul Selasa, (24/9), dalam pertemuan ini selain merupakan agenda rutin tiap bulan juga dibahas agenda serta menyamakan persepsi tentang profesinya sebagai wartawan.
Para wartawan ini menyadari jika pemberitaan tentang hal-hal yang berkenaan dengan permasalahan Sara akan menimbulkan persatuan dan kesatuan yang selama ini telah terwujud menjadi terpecah belah dan mengancam gangguan keamanan.
Pada kesempatan ini pula para wartawan bersepakat akan berhati hati dalam mengangkat berita, khususnya tentang masalah intoleransi yang berpotensi terhadap konflik SARA di Kabupaten Bantul. Para wartawan ikut serta turut menjaga situasi yang aman dan nyaman di wilayah Bantul, pungkas Ketua Forum Pewarta Bantul Sdr. Santos yang memiliki anggota 30 orang wartawan dari berbagai media cetak maupun elektronik ini. (AR)


0 Comments