Sleman (newsflash-ri)_____Setelah dilakukan penundaan akibat Pandemi Covid 19 yang melanda Seluruh wilayah Indonesia termasuk Kabupaten Sleman, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sleman yang seharusnya dilaksanakan 23 September 2020 dijadwal ulang atau diundur menjadi tanggal 09 Desember 2020. Meski belum ada keputusan resmi terkait nama para calon yang akan maju menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sleman, namun dari arus bawah yaitu basis-basis pendukung Parpol yang berpotensi mengusung pasangan Calon mulai menunjukkan peningkatan aktivitas.
Dalam setiap penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sleman selalu menarik perhatian sampai tingkat nasional mengingat Sleman merupakan Kota Kabupaten paling Kompleks di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.Diwilayah Kecamatan Mlati terdapat Laskar Hubbul Wathon yang merupakan organisasi sayap partai PDIP yang perlu diantisipasi mengingat pada Pemilihan Umum tahun lalu dalam partisipasinya pada kampanye sering didapati pelanggaran diantaranya adalah sikap anggotanya yang sulit dikendalikan dan ugal-ugalan dalam berkendara dijalan umum saat berkampanye sehingga cukup mengganggu aktivitas masyarakat pengguna jalan lainnya.
Andi Prasetyo selaku ketua umum pada Minggu (14/6), menerangkan bahwa “Fungsi dari Laskar Hubbul Wathon adalah sebagai Alat perjuangan Partai PDIP guna membentuk dan membangun karakter masyarakat berdasarkan pancasila, Wadah Komunikasi Politik dalam mengembangkan dan memperkuat partisipasi Politik Masyarakat serta sebagai wadah untuk membentuk kader Partai yang berjiwa pelopor dan memiliki pemahaman”
Awal Mula terbentuknya Laskar Hubbul Wathon pada tahun 2016 berangkat dari keprihatinan para pendiri dengan banyaknya laskar laskar kecil sehingga mereka merasa perlu untuk menggabungkan menjadi satu agar menjadi Laskar yang lebih besar. Hubul wathon tidak berdiri dengan sendirinya melainkan ide dari beberapa orang sebagai pendiri yaitu Sukarmin, Warjiyanto dari PAC PDIP Mlati, Dobil satgas PDIP Sendangadi, Arjo, Bowo. sampai dengan saat ini anggota Hubbul Waton yang terdaftar berjumlah lk 300 orang. Pada kesempatan itu pula Laskar Hubbul Wathon melalui Ketua nya menyatakan siap menciptakan Pilkada Sleman 2020 yang ADEM, yaitu Aman, Damai, Elok dan Makmur.(tok)


0 Comments