Sleman (newsflash-ri)____Banser merupakan singkatan dari Barisan Ansor Sebaguna. Banser adalah tenaga inti Gerakan Pemuda Ansor, yakni sebagai kader penggerak, penggerak, dan pengaman program – program sosial kemasyarakatan Gerakan Pemuda Ansor.
Satuan Koordinasi dibentuk untuk melaksanakan kepemimpinan dalam ruang lingkup kebanseran, pada setiap jenjang organisasi Gerakan Pemuda Ansor. Di tingkat pusat dibentuk Satuan Koordinasi Nasional (Satkornas), yang dipimpin oleh seorang Kepala Satkornas.
Banser di tanah air sudah tak diragukan lagi dalam mengabdikan dirinya menjaga kiai, bangsa, agama bahkan negara sekalipun. Nahdlatul Ulama (NU) tanpa Banser rasanya kurang kuat, namun Banser tanpa NU rasanya kurang terarah bahkan khawatir lepas dari kendali.
Jangan bahas soal materi (uang) kepada Banser. Pergulatan sejarah perjuangan Banser dari zaman ke zaman, materi tak pernah muncul ke permukaan. Kenapa?
Karena materi bukan kekuatan utama bagi Banser, namun panggilan hati dari seorang ulama, kiai serta ideologi Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah (Aswaja) yang tertancap dalam membuat materi tersingkirkan dengan sendirinya. Apakah materi tak penting bagi Banser?
Sangat penting untuk menunjang hidupnya dan menafkahkan anak serta istrinya, namun rasanya tak sepenting tanggung jawab menjaga keberadaan ulama, kiai, bangsa agama dan negaranya dari gangguan-gangguan orang tak bertanggung jawab.
Kiprah Banser di Yogyakarta khususnya di Kabupaten Sleman juga tak perlu di pertanyakan, setiap kegiatan sosial kemasyarakatan dari Gerakan Pemuda Ansor dan Nahdlatul Ulama (NU) selalu ikut andil dalam menjaga dan mengamankan kegiatan hingga tuntas.
Di lingkup terkecil, tingkat Dusun pun Banser selalu menempatkan posisi untuk turut serta bersama aparat keamanan yaitu Kepolisian, TNI dan keamanan masyarakat setempat dalam menjaga kenyamanan kegiatan ibadah seperti pengajian maupun ibadah umat non muslim sebagai bentuk toleransi umat beragama.
Di Kabupaten Sleman sendiri, jumlah keanggotaan banser lebih dari 1.200 personil yang tersebar di setiap Kecamatan hingga tingkat Dusun. Menurut Kecuk Sudiyono selaku Kepala Satkorcab Banser Kabupaten Sleman, Banser siap menjaga toleransi umat beragama, menjaga kenyamanan dalam bermasyarakat dan bersedia turut menjaga keamanan Kabupaten Sleman bersama Polri dan TNI agar tetap aman dan kondusif. (SBD)



0 Comments