Barisan Juang Sinduadi : Usut kecurangan, kedepankan Sleman ADEM





Sleman (newsflash-ri)____Pemungutan Suara Pilurdes serentak di 49 kalurahan se Kabupaten Sleman telah selesai dilaksanakan pada tanggal 20 Desember 2020. Dalam agenda tersebut telah terpilih pemimpin-pemimpin baru di kalurahan dimana sebagian besar masih didominasi oleh incumbent. Secara umum pelaksanaan Pilurdes dapat berjalan dengan aman dan lancar, meskipun di beberapa kelurahan sempat muncul permasalahan seperti yang terjadi di kalurahan Sinduadi, Mlati.
Pasca Pilurdes Sinduadi, muncullah kelompok massa yang menamakan diri Barisan Juang Sinduadi yang merupakan pendukung calon nomor urut 2 Subandi Kusumah. Kelompok ini menghendaki agar Pilurdes Mlati diulang karena diindikasikan sarat dengan kecurangan hingga memenangkan calon nomor urut 3 yang juga incumbent  Senen Haryanto. Puncaknya kelompok massa ini melakukan aksi unjuk rasa pada saat pelantikan Lurah se Kabupaten Sleman di Pendopo Parasamya pada hari Sabtu (26/12/20). Dalam aksi tersebut massa Barisan Juang meminta agar pelantikan Lurah Sinduadi ditunda karena dianggap masih bermasalah.

Meskipun terus mendesak pihak-pihak terkait untuk mendapatkan keadilan, tokoh Barisan Juang Sinduadi Subandi Kusumah (Bandi) menyatakan akan tetap menjaga kamtibmas di Kabupaten Sleman. “Barisan Juang Sinduadi tetap konsisten untuk berupaya mengusut kecurangan yang terjadi dalam Pilurdes Sinduadi karena dilakukan dengan sistematis dan masif, namun demikian upaya yang kami lakukan tetap mengacu pada koridor hukum yang berlaku. Kami tetap mengedepankan keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sleman” katanya saat ditemui di Posko Barisang Juang Sinduadi Kamis (7/1/21).


Dalam pertemuan tersebut Bandi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polri sekaligus harapannya untuk Kabupaten Sleman. “Saya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada jajaran kepolisian yang telah menjaga stabilitas kamtibmas selama pelaksanaan Pilkada dan Pilurdes di Kabupaten Sleman tahun 2020. Mari ciptakan suasana adem serta kita dukung tugas Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Bersama kita gelorakan semangat persatuan, tolak segala bentuk provokasi, berita bohong, saling ejek dan  saling menjelekkan baik dalam pergaulan sehari-hari maupun di media sosial.  Kita semua berharap kamtibmas Sleman tetap kondusif sehingga Kabupaten Sleman menjadi semakin elok, makmur dan sejahtera” pungkasnya.(ris)

0 Comments